POIN PENTING SEBELUM MEMILIH ASURANSI SEPEDA MOTOR

Asuransi Motor Terbaik - Maraknya kejahatan dan tingkat kecelakaan yang melibatkan kendaraan pribadi khususnya motor, membuat masyarakat mulai ingin memiliki asuransi motor sebagai perlindungan bagi motornya.

 Asuransi Motor Terbaik Anda

Meskipun kita tidak tahu apa yang akan terjadi nanti dengan motor kita, namun dengan memberikan asuransi paling tidak bisa membuat rasa nyaman terhadap kepemilikan kendaraan bermotor.

Pada artikel kali ini, DeviSofiah.com ingin berbagi tips yang perlu Anda ketahui jika ingin memilih asuransi motor terbaik. Jangan sampai asuransi yang Anda pilih justru akan membuat Anda susah dan rugi sendiri.


Apa Itu Asuransi Motor

Telah kita ketahui, bahwa asuransi motor adalah salah satu jenis asuransi yang berfungsi untuk melindungi kendaraan Anda khususnya kendaraan roda dua. Asuransi motor sendiri memiliki beberapa jenis lagi, yaitu Asuransi All-Risk dan Asuransi TLO (Total Loss Only). Bagaimana perbedaan keduanya?


Asuransi All-Risk

Sesuai dengan namanya, asuransi ini dapat melindungi kepemilikan motor Anda secara maksimal dan mengcover semua jenis kerusakan kecil hingga kehilangan. Jadi apabila Anda memilih asuransi motor jenis ini, motor Anda akan mendapat perlindungan penuh.


Asuransi TLO (Total Loss Only)

Jika Asuransi All-risk akan melindungi motor Anda secara menyeluruh, asuransi ini tidak. Asuransi TLO hanya akan menanggung motor Anda ketika terjadi kecelakaan parah atau mungkin terjadi kehilangan yang diakibatkan oleh pencurian atau perampasan (begal). Kerusakan yang dicover pun minima 75%. Jadi kalau kerusakan kurang dari 75%, maka pihak asuransi bisa menolak klaim asuransi Anda.


Manfaat Asuransi Motor

Lalu manfaatnya apa dengan mengasuransikan motor yang Anda miliki? Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan, diantaranya :


  • Anda akan merasa lebih aman dalam berkendara
  • Menghemat biaya jika suatu saat Anda terkena risiko (kecelakaan, motor hilang)
  • Mempermudah penyelesaian ketika terjadi masalah dengan motor Anda
  • Biasanya Anda juga akan mendapatkan asuransi kesehatan


Yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Asuransi Motor

Ada beberapa poin penting yang perlu Anda perhatikan sebelum memutuskan untuk memilih asuransi motor terbaik Anda. Berikut diantaranya.


#1 Menyesuaikan Dengan Kebutuhan

Asuransi bukanlah kebutuhan wajib yang harus Anda miliki. Tetapi jika Anda memiliki barang berharga dan ingin terlindungi, seperti motor atau mobil, asuransi adalah solusi untuk mendapatkan perlindungan itu. Tentu sebelumnya Anda juga harus melihat bagaimana kondisi ekonomi rumah tangga Anda. Jangan sampai kebutuhan asuransi malah membebani kebutuhan pokok ekonomi keluarga.

Pastikan juga memilih yang sesuai kebutuhan, kalau ingin asuransi motor, pilih yang all-risk atau TLO. Cek dulu kredibilitas perusahaan asuransi.


#2 Mempertimbangkan Premi dan Klaim Asuransi

Ketika nanti Anda sudah memiliki asuransi motor, itu berarti Anda punya kewajiban untuk membayar premi asuransi tiap bulannya. Jangan sampai premi ini nanti malah membebani Anda. Pertimbangkan dengan matang berapa biaya premi yang akan Anda bayarkan nanti.

Selain itu cek juga apa saja klaim yang Anda dapatkan nanti. Apakah itu sesuai dengan premi yang dibayarkan tiap bulan atau tidak.

Biasanya jumlah premi yang dibayarkan akan disesuaikan dengan harga kendaraan yang Anda miliki. Semakin mahal harga kendaraan Anda, berapa premi yang dibayarkan juga bisa lebih tinggi. Tetapi yang penting Anda juga harus menghitung nilai klaim yang akan Anda dapatkan nanti.

#3 Menyesuaikan Kondisi Keuangan

Jangan ikut-ikutan asuransi karena alasan gengsi atau sekedar ingin main-main saja. Ingat, meskipun Anda nanti akan mendapatkan iming-iming benefit atau klaim yang menarik, tetapi ditiap bulan Anda juga harus membayar premi.

Jadi jangan sampai Anda memaksakan diri lantas membebani keuangan sendiri. Pastikan dulu kebutuhan pokok Anda terpenuhi sebelum memutuskan untuk menggunakan asuransi. Kalau pun ingin membeli asuransi, coba pilih yang memiliki biaya rendah.


#4 Cek Kredibilitas Perusahaan Asuransi

Nah ini yang penting, dana premi Anda nanti akan diolah oleh perusahaan asuransi. Anda jangan sampai tertipu atau dirugikan karena perusahaan asuransi tidak memiliki kredibilitas tinggi. Untuk itu sebelum salah memilih, pastikan untuk mengecek kredibilitas perusahaan asuransi.

Coba tanya ke kawan-kawan Anda mengenai perusahaan itu. Cek itu juga diinternet bagaimana prestasi dan manajemen keuangannya. Dan pastinya bagaimana prosedur klaim asuransi, apakah mudah atau ribet.

Salah satu tips memilih asuransi motor terbaik adalah memilih dari yang direkomendasikan oleh dealer.


#5 Apa saja yang diberikan

Anda perlu mencari informasi mengenai fasilitas yang diberikan oleh pihak perusahaan asuransi kepada Anda. Fasilitas-fasilitas seperti layanan aduan 24 jam contohnya, itu bisa Anda jadikan referensi untuk memilih asuransi motor terbaik. Atau mungkin fasilitas berupa mobil derek atau ambulance yang bisa dipanggil setiap saat. Sehingga fasilitas-fasilitas itu dapat memudahkan Anda ketika nanti terjadi masalah.

***
Itulah beberapa poin penting yang perlu Anda pahami sebelum memilih asuransi motor terbaik. Dan jangan lupa juga, apabila Anda sudah akan memilih, baca dengan cermat syarat dan ketentuan asuransi itu. Jangan sekedar tanda tangan lantas Anda menyesal kemudian. Pahami polisnya agar Anda nanti bisa dengan mudah mengajukan klaim asuransi.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "POIN PENTING SEBELUM MEMILIH ASURANSI SEPEDA MOTOR"

Posting Komentar