BATU SUSUN DI BLOK ROMPE DESA SUKARAHARJA CIAMIS



#DESTINASI_WISATA Situs Batu Susun di Blok Rompe Desa Sukaraharja Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis adalah salah-satu produk yang VIRAL karya warga +62 khususnya netizen-netizen yang berdomisili di Ciamis dan Urang Lumbung. Lokasi yang belus jelas kepastianya walaupun sudah lama ditemukan oleh masyarakat, akan tetapi sampai saat ini kita belum tahu apakah lokasi ini termasuk kedalam situs sejarah/ budaya atau bukan. Terlepas dari polemik akan status lokasi ini, Kami berpendapat adalah bahwa ada baiknya tempat ini menjadi viral karena tempatnya bagus juga untuk dikunjungi apalagi kalau dibersihkan dan dirawat, karena selain keindahan susunan batunya, pemandangan di seputar lokasi inipun sangat memukau, selain hamparan pesawahan dengan latar perbukitan, akan tetapi aliran sungai Cikadongdongpun menambah eksotisme lokasi Batu Susun di Blok Rompe Desa Sukaraharja Ciamis ini. Semoga Netizen Lumbung dan Ciamis selalu eksis menggali agungnya kearifan-kearifan lokal, khususnya Urang Lumbung dan Orang Sunda pada umumnya. Chanel yang sederhana ini adalah wadah bagi admin untuk menyimpan kenangan-kenangan, rekaman kegiatan-kegiatan sosial masyarakat, kelucuan tingkah-laku anak-anak, kelucuan hewan dan momen-momen bercocok tanam. Sahabat Chanel Depi Sopiah yang berbahagia, Kami mohon maaf apabila tidak bisa berkomunikasi dalam kolom komentar, kami mohon maaf karena Kami mengalami gangguan dengan hal itu. Dan apabila sahabat ingin berkomunikasi dengan Kami, Sahabat bisa berkirim e-mail ke alamat devisofiah23@gmail.com, atau sahabat bisa juga berkomentar di blog Kami : https://devisofiah23.blogspot.com/.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "BATU SUSUN DI BLOK ROMPE DESA SUKARAHARJA CIAMIS"

Posting Komentar