Jenis-Jenis Asuransi Mobil

Jenis-Jenis Asuransi Mobil - Memiliki mobil dengan harga yang cukup mahal perlu dirawat dan dijaga dengan benar. Karena Anda tidak tahu apakah nanti mobil itu akan dijual kembali atau tidak. Selain itu melakukan perawatan mobil juga dapat menjaga performa mobil itu sendiri.

Jenis Asuransi Mobil

Salah satu yang dapat dilakukan adalah dengan memberikan perlindungan melalui asuransi mobil.

Saat ini banyak perusahaan asuransi yang menawarkan perlindungan untuk barang-barang berharga yang masyarakat miliki, seperti mobil dan rumah.

Nah untuk mobil ini, ternyata ada beberapa jenis asuransi mobil. Anda jangan sampai salah memilihnya kalau memang ingin mendaftarkan mobil Anda di asuransi. Lalu apa saja jenis-jenis asuransi mobil itu?

Berikut ini beberapa asuransi yang ditawarkan untuk proteksi mobil Anda.

#Asuransi Mobil All Risk

Sesuai dengan namanya, jenis asuransi mobil ini akan memberikan jaminan proteksi untuk segala risiko yang ada pada mobil. Anda berhak mendapatkan klaim asuransi untuk berbagai macam kerusakan yang ada di mobil Anda. Baik itu rusak ringan, berat bahkan kehilangan.

Akan tetapi, Anda pun juga bakal membayar premi asuransi dengan jumlah yang mahal. Hal tersebut dikarenakan pihak perusahaan asuransi akan memproteksi seluruh mobil Anda.

#Asuransi Mobil TLO (Total Loss Only)

Berbeda dengan asuransi mobil all risk, TLO ini hanya memproteksi jika terjadi kehilangan total (Total Loss Only). Namun, yang dimaksud TLO ini adalah terjadinya kerusakan di atas 75%, kehilangan karena pencurian dan dikarenakan perampasan.

Jika mobil ternyata mendapatkan kerusakan kurang dari nilai itu, mobil Anda tidak akan mendapatkan proteksi atau tidak bisa klaim asuransi. Biasanya pihak asuransi sudah memberikan penjelasannya mengenai kerusakan yang dimaksud.

Jenis asuransi mobil yang ini cocok untuk Anda yang ingin membayar premi asuransi dengan biaya yang murah.

Lalu sebaiknya pilih asuransi yang mana?

Tentu semua itu kembali ke kebutuhan masing-masing. Namun, alangkah baiknya juga disesuaikan dengan kondisi risiko yang ada. Misal jika mobil digunakan untuk usaha, katakanlah kursus mobil atau rental, maka akan lebih baik memilih jenis asuransi All Risk. Karena peluang risikonya juga besar.

Terus kalau misal mobil sering di parkir di luar rumah, lebih baik juga pilih All Risk. Apalagi daerah memang kurang kondusif.

Tetapi jika mobil adalah mobil pribadi yang hanya digunakan di seputaran area tempat tinggal Anda, lalu parkir selalu di dalam rumah, ya lebih baik pilih TLO. Karena risiko terjadinya hal buruk kecil dan Anda pun bisa menghemat biaya untuk premi asuransi.

Yang terpenting adalah cermati dulu situasi, kondisi dan kebutuhan Anda terhadap mobil yang Anda miliki sebelum pada akhirnya memilih jenis asuransi.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Jenis-Jenis Asuransi Mobil"

Posting Komentar